PSBB Jilid 2 Tinggal Sepekan Lagi, Pemko Pekanbaru Baru Distribusikan 7000 Paket Sembako Untuk Tahap Pertama
RIAU24.COM - PEKANBARU - Pemko Pekanbaru terus berupaya merampungkan bantuan sembako pada masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap pertama bagi 15.625 Kepala Keluarga (KK). Meski lambat, penyaluran sembako sudah sekitar 7.000 paket.
Wali Kota Pekanbaru Firdaus, Selasa (5/5/2020), mengatakan, sembako disalurkan karena dampak sosial akibat pandemi virus corona. Dampak sosial muncul dari krisis kesehatan dan krisis ekonomi.
"Pekerjaan hilang, pendapatan tak ada. Terpaksa didukung oleh pemerintah," ujarnya.
Dari tahun lalu, Kementerian Sosial (Kemensos) sudah meminta data ke pemerintah daerah soal data masyarakat miskin. Pemko Pekanbaru memberikan data masyarakat miskin yang jumlahnya sekitar 12.866 KK.
Setelah data diterima Kemensos, warga miskin ini diberi bantuan sosial berupa Program Keluarga Harapan (PKH) dan bantuan tunai Rp200.000 per KK per bulan yang ditransfer langsung ke rekening masing-masing. Warga miskin dalam PKH ini juga dapat bantuam pangan non tunai berupa beras.
Kemudian, kelompok kedua adalah warga hampir miskin jumlahnya 4.195 KK. Kelompok ini mendapatkan bantuan dari Kemensos berupa pangan non tunai.