Melalui Program Gempita Lebaran, Pegadaian Bagi-Bagi Cashback
RIAU24.COM - Di bulan suci Ramadan 1441 H, PT Pegadaian (Persero) kembali memberikan apresiasi dan reward kepada masyarakat yang menjadi nasabah melalui program bertajuk Gempita Lebaran (GEMPAR).
"Program GEMPAR merupakan kegiatan tahunan yang akan kami selenggarakan pada bulan Suci Ramadan. Adanya program ini dapat meningkatkan awareness masyarakat terhadap produk-produk Pegadaian baik konvesional maupun syariah," ujar Direktur Utama Pegadaian Kuswiyoto dalam keterangannya.
Pada program GEMPAR tahun ini, Pegadaian memberikan sebuah kejutan besar program pemberian cashback berupa free biaya administrasi untuk transaksi gadai pada produk konvesional yaitu Kredit Cepat dan Aman (KCA) dan Kredit Gadai Sistem Angsuran (Krasida). Selain itu juga free akad mu'nah untuk produk syariah yaitu Rahn dan Arrum Emas.
Secara rinci, pemberian cashback berupa free biaya administrasi atau free akad mu’nah diperuntukan bagi uang pinjaman minimal Rp 1.000.000 (satu juta rupiah). Dengan bertransaksi di seluruh outlet Pegadaian baik di kantor cabang maupun UPC/UPS.
Program GEMPAR 2020 secara khusus menyasar pada nasabah baru (new CIF), nasabah yang membeli Barang Jaminan Dalam Proses Lelang (BJDPL) atau MDPL yang kemudian dijadikan barang jaminan.
Selain itu, program ini juga berlaku untuk nasabah yang bertransaksi Minta Tambah (MT) atau bertransaksi Tebus Sebagian dengan uang pinjaman maksimal untuk produk KCA dan Rahn. Tidak hanya itu, program tersebut juga menyasar nasabah yang bertransaksi pada produk Krasida dan Arrum Emas.