Catat!, Ternyata Ini Manfaat Puasa Ramadan di Tengah Pandemi Corona, Tapi Ada Syaratnya
RIAU24.COM - Puasa di Bulan Ramadan adalah salah satu kewajiban kaum muslim. Yang membuat puasa kali ini agak berbeda adalah karena dilakukan saat Pandemi virus Corona tengah melanda dunia, termasuk Indonesia.
Meski harus menahan lapar dan haus, puasa justru menambah daya imunitas tubuh. Imunitas ini adalah salah satu yang paling dibutuhkan manusia untuk menangkal dari terjangkit virus Corona.
Hal ini diungkapkan pakar gizi dr. Arti Indira M. Gizi, Sp. GK. Dikatakan, puasa di bulan Ramadan justru akan meningkatkan daya tahan tubuh.
"Dari banyak penelitian, setelah berpuasa selama 30 hari ternyata sistem imun kita malah lebih baik. Badan seperti ter-recharge ulang," ungkapnya dalam Live IG bersama dr. Teuku Adifitrian, SpBP-RE (dr. Tompi), Jumat 24 April 2020, dilansir kompas.
Namun ia juga mengingatkan, agar hal itu tercapai harus dilakukan secara tepat. Mulai dari saat sahur, berbuka hingga harus minum yang cukup. Tidak berlebihan dan tidak pula kekurangan.
"Sahur, buka harus yang benar, makan malam, snack malam, dan harus ada aktivitas fisik," terangnya.