Menu

Dapat Tingkatkan Imunitas, ini 8 Tanaman Herbal yang Dapat Dikonsumsi saat Pandemi

Muhammad Iqbal 20 Apr 2020, 06:10
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Dunia saat ini tengah berhadapan dengan pandemi virus corona. Untuk itu, menjaga imunitas atau kekebalan tubuh menjadi salah satu upaya untuk mencegah infeksi. Apalagi orang dengan kekebalan tubuh yang lemah sering jatuh sakit dan bahkan gejalanya lebih parah dibandingkan orang lain.

Dilansir dari Tempo.co, Jumat, 17 April 2020, ada berbagai cara untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Salah satunya mengonsumsi tanaman herbal. Beberapa tanaman herbal terkenal karena sifat antimikroba dan antiperadangan. Tanaman ini disebut mampu meningkatkan imunitas tubuh.

Dilansir dari Times of India, ada, beberapa tanaman herbal berikut dapat diandalkan di masa pandemi corona, apa saja?

1. Bawang putih

Bawang putih merupakan makanan super yang digunakan untuk mengobati berbagai masalah kesehatan. Herbal yang bisa ditemui di semua dapur ini memiliki sifat antimikroba, antibiotik, dan anti-inflamasi. 

Bawang putih juga mengandung senyawa yang meningkatkan jumlah sel darah putih dalam tubuh, yang membunuh bakteri dan virus asing. Anda dapat menambah jumlah bawang putih dalam makanan Anda untuk mengangkat sistem kekebalan tubuh.

Sambungan berita: 2. Biji labu
Halaman: 12Lihat Semua