Bersama TNI, Polda Riau Dirikan Dapur Umum Untuk Bantu Masyarakat Yang Terdampak Covid-19
RIAU24.COM - PEKANBARU - Jelang penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Pekanbaru, Polda Riau menggandeng TNI untuk membangun dapur yang dipusatkan di Posko Relawan Karhutla & Covid-19 Riau Purna MTQ Pekanbaru.
Dapur umum ini diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu yang telah didata sebelumnya, dan dilaksanakan selama PSBB Pekanbaru untuk memastikan masyarakat pekanbaru untuk tetap selalu sehat.
"Dapur umum ini dipersembahkan untuk warga yang terdampak. Kita sudah mendata mereka, warga yang terdampak misalnya kehilangan pekerjaan, tak bisa kerja sehingga sulit penuhi kebutuhan pokok," Sebut Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi saat meninjau posko, Rabu petang kemarin.
Upaya tersebut sebut Kapolda Riau, semata-mata untuk menjamin agar masyarakat tercukupi kebutuhannya, saat pandemi virus Corona.
"Yang membutuhkan bisa datang langsung ke sini atau dari data yang kita punya, kita antar ke rumah mereka. Kita sediakan mobil, jadi yang memerlukan makanan atau Sembako, kita antar ke rumah," sambung Jenderal bintang dua ini.
Ia meyakinkan, apa yang dilakukan Polda Riau bersama TNI serta gugus tugas Covid19 tersebut, sebagai upaya menjamin ketersediaan kebutuhan, termasuk Sembako bagi masyarakat. "Jika tercukupi, sehingga semua sehat. Kita tahu untuk melawan covid daya imun harus kuat, tentu dari badan dan makanan yang sehat," Pungkasnya.
Pada hari pertama kemarin, sebanyak 900 nasi kotak dibagikan oleh Dapur Umum TNI-Polri bagi masyarakat terdampak Covid-19 di Pekanbaru.
Makanan yang dibagikan oleh petugas ini merupakan sumbangan dari para pengusaha dan masyarakat mampu yang disalurkan melalui Posko Relawan Karhutla & Covid-19 Riau. Sumbangan berupa bahan pokok tersebut selanjutnya diracik dan dimasak oleh gabungan 20 personil TNI, 35 personil Brimob Polda Riau, dan Bhayangkari Daerah Riau.