Menu

Beradu Cepat dengan Amerika, Cina Mulai Uji Klinis Vaksin Anti-Virus Corona

Satria Utama 15 Apr 2020, 10:45
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  BEIJING - Di tengah upaya Cina mengendalikan kasus impor virus Corona lewat pengunjung dari luar negeri dan merebaknya gelombang kedua wabah ini, pemerintah Cina telah menyetujui tahap awal tes medis terhadap manusia untuk vaksin virus COVID-19.

“Vaksin eksperimental ini sedang dikembangkan oleh perusahaan Sinovac Biotech dan Wuhan Institute of Biological Products,” begitu dilansir Aljazeera mengutip dari kantor berita Xinhua pada Selasa, 14 April 2020.

Sinovac Biotech berbasis di Beijing. Sedangkan Wuhan Institute merupakan afiliasi dari China National Pharmaceutical Group, yang merupakan perusahaan milik negara.

Menurut laporan dari Hong Kong, Komisi Nasional Kesehatan Cina mengkonfirmasi proses uji coba klinis ini segera dilakukan. Beijing juga telah memberikan lampu hijau kepada uji coba klinis lainnya untuk penanganan virus Corona atau COVID-19.

Ini dilakukan oleh Academy of Military Medical Sciences milik militer Cina. Uji klinis ini bekerja sama dengan perusahaan bio-teknologi CanSino Bio.

“Kami dapat mengkonfirmasi sekarang bahwa tiga vaksin sedang menjalani pengetesan di Cina,” kata Sarah Clarke, yang merupakan jurnalis Aljazeera di Hong Kong.

Halaman: 12Lihat Semua