Wantimpres Sumbang Gaji Untuk Lawan Virus Corona, Ade Armando Langsung Sebut Begini
RIAU24.COM - Jumat 10 April 2020, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Jenderal (Purn) Wiranto telah umumkan semua anggota sepakat menyumbang semua gajinya untuk membantu negara dalam menghadapi pandemi virus corona atau covid-19. Dana dari gaji semua anggota Wantimpres itu digunakan untuk penyediaan APD serta tempat tinggal yang layak bagi tenaga medis.
zxc1
Serta menyediakan nasi box bagi pekerja informal seperti pengemudi ojol, saat siang dan malam. Hal ini langsung disambut baik berbagai pihak, salah satunya Dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando.
Dalam akun facebooknya, Ade Armando mengapresiasi langkah yang diambil semua anggota Wantimpres tersebut. "Kereeeeen," tulis Ade Armando pada akun facebooknya beberapa waktu lalu.
zxc2
Langsung saja netizen atau warganet memberikan komentarnya. @Halim lmbangtokano: "Dari PSI kapan ni bang Ade? Mudah2 an secepatnya menyusul."
@Azka M: "Di telusuri dulu jangan sampai uang negara ujung ujungnya d pakai uang rakyat."
@Eko Lukito: "Bagus deh. Semoga diikuti yang lainnya , membantu memberantas dan menanggulangi dampak COVlD-19."
@Rohmat Rohmatmat: "Alhamdulillah semoga berkah amiiin."
@Linda Rose: "Terima kasih tim. Saat kesusahan, baik sekali saling membantu." (Riki)