Bahaya, Virus Corona Ternyata Sudah Bersarang di 4 Kapal Induk Nuklir Milik AS
Kali ini, yang paling mendapat sorotan USS Nimitz. Sebab, dalam kapal yang memilki panjang 333 meter ini terdapat satu pelaut yang dinyatakan positif COVID-19. Pasalnya, ada dugaan, si pelaut sudah menularkan virus tersebut kepada personel lainnya.
Sementara itu, media AS politico menyebutkan, selain kasus yang terjadi di USS Nimitz, ternyata ada dua orang personel yang ada di dalam USS Ronald Reagan yang disebut juga terinfeksi Corona.
Sejauh ii, US Navy masih menjadi bagian militer AS yang punya kasus Coroa terbanyak, dengan 1.132 kasus. Mereka yang terjangkit terdiri dari 431 pelaut, 334 tentara, 281 penerbang dan 86 marinir. ***