Menu

Gara-gara Ini, Virus Corona Dapat Julukan Baru: Jago Nipu

Siswandi 8 Apr 2020, 15:15
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  Para ahli kesehatan tampaknya sempat dibuat gelagapan karena virus Corona. Akhirnya satu julukan dilekatkan kepada virus ini. Julukannya pun tak main-main, jago nipu!.

Julukan itu datang setelah terbantahnya mitos yang menyebutkan pasien yang sembuh dari serangan Corona, tak akan terpapar lagi oleh virus serupa. Namun fakta baru di Korea Selatan,  menunjukkan sebanyak 51 orang kembali positif setelah sebelumnya dinyatakan sembuh.

Dilansir viva, Rabu 8 Apriil 2020, Dirjen Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit Korea (Korea Centers for Disease Control and Prevention (KCDC), Jeong Eun-kyeong mengatakan, sebanyak 51 orang dari Daegu dan sekitar Provinsi North Gyeongsang kembali positif setelah tak lama dinyatakan sembuh usai menjalani karantina dan perawatan. 

Sebelumnya, juga ditemukan beberapa kasus orang yang kembali terpapar. Di antara seperti dilansir south morning china post, yang mengungkapkan laporan dokter-dokter di Wuhan China yang mengatakan bahwa sebanyak 10 persen pasien COVID-19 kembali dinyatakan positif setelah sebelumnya dinyatakan sembuh.

Sedangkan Presiden Rumah Sakit Tongji, Wang Wei, mengatakan, mereka yang kembali di tes positif tersebut ternyata tak memperlihatkan gejala dan tak pernah melakukan kontak dengan pasien positif lainnya. Atau dengan kata lain, virus ini ternyata pintar 'menipu'.

Termuan-temuan di lapangan ini tentu dapat menjadi pelajaran berharga untuk tetap waspada dengan virus ini. ***