Menu

Masih Wabah Corona, Presiden UEFA Klaim Seri A Italia Tetap Bisa Selesai Musim Ini

Riki Ariyanto 7 Apr 2020, 08:56
Presiden UEFA optimis Seri A bisa selesai musim ini (foto/int)
Presiden UEFA optimis Seri A bisa selesai musim ini (foto/int)

RIAU24.COM - Selasa 7 Maret 2020, Seri A Italia masih distop sementara akibat wabah virus corona atau COVID-19. Italia termasuk jadi satu di antara wilayah Eropa dengan kasus Covid-19 tertinggi.

Dilansir dari Detiksport, Presiden UEFA, Aleksander Ceferin masih optimis Serie A Italia bisa dilanjutkan dan mengakhiri musim ini. Ajang Serie A Italia musim ini turut terdampak akibat virus corona yang melanda. Bahkan terpaksa harus dihentikan sementara. Liga Italia ditangguhkan tanpa batas waktu yang ditentukan.

zxc1

Awalnya penangguhan kompetisi dijadwalkan sampai 3 April 2020, hanya saja gagal sebab situasi masih belum memungkinkan. Federasi Sepakbola Italia (FIGC) prediksi Serie A musim ini bakal berjalan sampai September-Oktober.

Meski kompetisi bakal mundur, Liga Italia musim ini diyakini bakal mampu diselesaikan sepenuhnya. Hal itu diakui Ceferin yang saat ini memegang jabatan Ketua Federasi Sepakbola Eropa (UEFA).

zxc2

"Serie A akan bisa dituntaskan. Saya optimis dan yakin, walau saat ini saya tak bisa menjanjikan atau menjamin apa pun," sebur Ceferin ke Ekipa, dilaporkan dari Football Italia.

"Segalanya bakal bergantung pada situasi di setiap negara. Serie A bukan bagian dari kewenangan kami, tetapi saya bisa menjamin kami tak akan membahayakan nyawa orang-orang dan kami akan terus mendengar imbauan demi mencari solusi terbaik di setiap liga, setelah pemerintah memberi kami lampu hijau," tutup Ceferin kemudian.

Saat ini Italia itu juga menerapkan lockdown mencegah penyebaran penyakit virus corona. (Riki)