Kecewa Kinerja Pemerintah Tangkal Corona, Fraksi PAN DPRD Riau Surati Syamsuar Cs, Begini Isinya
RIAU24.COM - Tidak maksimalnya penanganan virus corona atau covid-19 oleh Provinsi Riau membuat Fraksi PAN DPRD Riau mengeluarkan surat saran dan masukan yang ditujukan pada Gubernur Riau Syamsuar Cs.
Adapun bunyi surat itu dalam pengantarnya dibunyikan bahwa fraksi PAN menyoroti kinerja pemerintah pusat dan daerah yang belum mampu menekan angka korban penularan secara signifikan, alhasil antisipasi penyebaran virus masih belum berjalan sebagaimana mestinya. Surat itu langsung ditandatangangi oleh ketua fraksi PAN Zulfi Mursal.
Berikut ini 7 poin bunyi surat saran dan masukan Fraksi PAN DPRD Riau kepada Gubernur Riau :
Perkembangan dan penularan virus corona (Covid- 19) semakin meluas, bahkan sudah menyebar ke hampir seluruh wilayah Indonesia tak terkecuali provinsi Riau. Beberapa kebijakan yang telah diambil/dikeluarkan pemerintah baik pemerintah pusat maupun daerah, guna mengantisipasi penyebaran virus masih belum berjalan sebagaimana mestinya sehingga belum mampu menekan angka korban penularan secara signifikan. Untuk itu fraksi PAN ada beberapa poin penting yang mesti dilakukan oleh saudara gubernur agar kebijakan ini terlaksana dengan baik:
1. Memberikan pengetahuan yang baik kepada masyarakat tentang, social distancing, penting menaikan stamina dan imun tubuh, apa yang harus dilakukan untuk berbagai kondisi kesehatan dan saling membantu serta transpatansi dan penyebaran informasi.
2. Mengajak untuk masyarakat bersunguh-sungguuh mau melakukan langkah-langkah diatas (poin 1), dengan meningkatkan keepercayaan, melakukan dorongan (nudge), sangsi, serta pola lainya agar masyarakat mau mengikuti kebijakan pemerintah tersebut.
3. Membantu masyarakat agar mampu mengikuti kebijakan pemerintah dan mampu menghadapi kondisi yang sulit, membantu keluarga mskin, dan rentan dalam mencukupi kebutuhan, serta garda terdepan petugas kesehatan tercukupi kebutuhan dalam melayani.
4. Memastikan pengecekan/pemeriksaan covid19 terhadap masyarakat secara masif, cepat, mudah dan lancar, : memastikan kesiapan rumah sakit, peralatan kesehatan, tenaga medis, dan infomasi alur pelalayanan sehingga masyarakat tidak terombang ambing atas ketidaktahuanya.
5. Mengkoordinasikan segera mungkin dengan pemerintah kabupaten/kota dalam pembentukan satgas penanganan covid 19 di setiap tingkatan mulai desa/kampung, sampai ke kabupaten/ kota agar secara cepat diketahui perkembangan covid 19 di masyarakat.
6. Walaupun provinsi Riau bukanlah episentrum dari penyebaran covid 19 namun pemerintah daerah jangan lengah dalam menghadapinya.
7. Diberlakuknya social- safety - net dengan cara merelokasi anggaran apbd untul menjaga ketika kondisi ini berlangsung lama. Fraksi pan menilai saat ini kita berlahan-lahan sudah mengarah pada kondisi lockdown persial.