Makin Terjepit, Di tengah Hempasan Corona Utang Indonesia Malah Tembus Rp6.115,6 Triliun
Penerbitan obligasi global merupakan bagian dari strategi pembiayaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dengan memanfaatkan kondisi pasar keuangan yang relatif stabil dan persepsi positif yang kuat dari investor pada awal tahun.
Meskipun meningkat, BI menyatakan struktur utang luar negeri Indonesia masih cukup sehat. Kondisi tersebut tercermin dari rasio utang luar negeri terhadap produksi domestik bruto (PDB) yang pada Januari kemarin sebesar 36 persen. Rasio tersebut turun dibandingkan bulan sebelumnya. Di samping itu, kesehatan juga tercermin dari struktur utang luar negeri.
Data BI menunjukkan 89,3 persen utang luar negeri Indonesia berjangka panjang. Meskipun sehat BI menyatakan pemerintah dan BI akan terus berkoordinasi memantau perkembangan utang tersebut.***