Menu

Dampak Corona di Indonesia, UN 30.118 Siswa SMK se-Riau Ditunda

Muhammad Iqbal 16 Mar 2020, 08:49
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Seluruh tingkatan sekolah di Riau mulai dari 16-30 Maret 2020 diinstruksikan untuk menghentikan sementara seluruh kegiatan belajar dan mengajar. Hal itu dilakukan untuk mencegah meluasnya virus corona.

Dampak dari hal tersebut, pelaksanaan Ujian Nasional (UN) untuk tingkat SMK negeri maupun swasta di Riau hari ini ditunda.

Sekretaris Disdik Riau, Ahyu Suhendra mengatakan, dengan adanya instruksi Gubernur Riau untuk meliburkan segala proses belajar mengajar dan ujian, maka UN tingkat SMK yang seharusnya dimulai Senin besok dibatalkan.

"Ujian SMK ditunda sampai tanggal 30 Maret. Setelah itu baru akan ada informasi selanjutnya, termasuk UN SMA," katanya.

Untuk diketahui, setidaknya ada 30.118 SMK yang akan melaksanakan UN. Jumlah tersebut terdiri dari 18.118 siswa SMK negeri dan 12.070 siswa SMK swasta.

Untuk SMK negeri 100 persen menggunakan sistem Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

Halaman: Lihat Semua