Api Kian Membara, Pemadaman Karhutla di Tanjung Punak Rupat Terkendala Air dan Angin
RIAU24.COM - BENGKALIS- Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di desa Tanjung Punak, Kecamatan Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis, Riau semakin membara.
zxc1
Api yang cukup besar membakar semak-semak belukar. Ditambah lagi, dengan tiupan angin kencang dan panas. Ironisnya lagi, ketersediaan air menjadi kendala untuk memadamkan api.
zxc2
Sementara itu, Kapolsek Rupat Utara Iptu Andri Saputra menyampaikan, kebakaran lahan tersebut terjadi diperkirakan pukul 15.00 WIB. Sedangkan, belum diketahui sumber api darimana.
"Sekitar pukul tiga sore terbakarnya, sekarang sedang kita tangani," ungkap Iptu Andre Saputra, Selasa 3 Maret 2020 malam.
Diutarakannya, upaya pemadaman ketersediaan air dan angin kencang menjadi kendala menangani karhutla Tanjung Punak. Lahan terbakar menurutnya, merupakan lahan kosong bekas Pertamina.
"Air tak ada angin kencang. Kita lakukan pemadaman ini dengan menggunakan air laut," ucapnya lagi.
Andri menambahkan, hingga kini pihaknya dibantu masyarakat sedang berupaya melakuan pemadaman. (R24/Hari)