Harga Masker Menggila di Riau Akibat Corona, Hardianto Minta Jangan Ada Penimbunan
Menangapi hal ini Wakil ketua DPRD Riau Hardianto menghimbau kepada oknum tertentu khusunya yang nakal agar tidak menimbun masker yang menyembabkan harganya melambung tinggi. Hal ini diminta supaya ketersedian masker tidak langka di pasaran
"Saya juga menghimbau kepada pihak apotek untuk membatasi bagi pembeli dengan jumlah banyak, sebab ada kemungkinan masker itu ditumpuk lalu dikeluarkan ketika langka dan harga naik, "ujarnya.
Hardianto juga berharap pemerintah bisa mencarikan solusi dengan langkanya masker yaitu dengan melakukan aksi bagi-bagi masker gratis untuk membantu masyarakat ditengah mewabahnya virus corona yang sudah masuk Indonesia.