Menu

Korban Tewas Akibat Rusuh di India Bertambah Jadi 35 Orang, Begini Kisah Muslim yang Jadi Korban Rusuh

Siswandi 27 Feb 2020, 17:02
Polisi India berjaga-jaga dekat masjid yang rusak akibat diserbu segerombolan massa. Foto: int
Polisi India berjaga-jaga dekat masjid yang rusak akibat diserbu segerombolan massa. Foto: int

Saking brutalnya, seorang Imam di masjid juga langsung mereka hajar. Bahkan seorang muazin tewas akibat kebrutalan mereka. 

Selama menyerang, gerombolan itu meneriakkan Jai Shri Ram yang berarti Hidup Dewa Rama. Di menara masjid, mereka pun menaikkan bendera berwarna saffron, yang terkait dengan lambang kelompok sayap kanan Hindu di India. 

Kejadian itu merupakan buntut dari undang-undang kewarganegaraan yang kontroversial. Undang-undang ini dinilai diskriminatif setelah menyatakan pemerintah menjamin kewarganegaraan bagi kaum-kaum minoritas, kecuali Muslim. Pendukung utama aturan ini adalah Partai Nasionalis Hindu Bharatiya Janata (BJP). ***

 

Halaman: 12Lihat Semua