22 Desa Berkinerja Baik Hasil Penilaian Kemenkeu, Mahasiswa Riau Asal Kuansing Apresiasi Kinerja Pemkab
RIAU24.COM - KUANSING- Menjelang berakhirnya Tahun 2019 (Tepatnya Tanggal 31 Desember 2019), sebanyak 22 Desa di Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau, Dinilai berkinerja baik oleh Kementerian Keuangan dan Kementerian Desa Republik Indonesia.
zxc1
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DSPMD) Kabupaten Kuantan Singingi, Drs. Nafisman, M.Si melalui Kabid Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Arta Melia, S.STP bahwa 22 Desa di Kuansing ini akan menerima dana tambahan sebesar Rp144.096.000.
"Program dana tambahan ini, berdasarkan SK Menteri Keuangan RI Tanggal 31 Desember 2019," ujarnya.
Dengan adanya dana tambahan yang akan diterima oleh 22 Desa di Kuansing tersebut, ini merupakan salah satu keberhasilan dari Pemkab Kuansing atas penilaian langsung oleh Kementerian keuangan dan kementerian desa RI.
zxc2
"Buktinya, Pemerintah Pusat akan memberikan Dana Tambahan Alokasi senilai Rp144.096.000 atas penilaian langsung Kemenkeu dan KemenDesa Tertinggal," Ungkap Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau (BEM UMRI ) Edo Cipta Wiganda dalam releasenya, Jumat (31/1) sore.
Ke 22 desa yang akan menerima dana tambahan itu, antara lain :
1. Kecamatan Kuantan Mudik, yaitu : Desa Seberang Cengar, Banjar Padang, Kinali.
2. Kecamatan Kuantan Tengah, yaitu : Koto Tuo Kopah, Pulau Banjar Kari.
3. Kecamatan Sentajo Raya, yaitu : Desa Koto Sentajo.
4. Kecamatan Benai, yaitu : Desa Pulau Ingu, Rawang Bonto.
5. Kecamatan Pangean, yaitu : Desa Koto Pangean, Desa Padang Tanggung, Desa Padang Kunik dan Desa Rawang Binjai.
6. Kecamatan Kuantan Hilir Seberang, yaitu : Desa Teratak Jering.
7. Kecamatan Inuman, yaitu : Desa Pasar Inuman dan Desa Pulau Panjang Hulu.
8. Kecamatan Cerenti, yaitu : Desa Kompe Berangin, Desa Sikakak, Desa Kampung Baru Cerenti, Desa Pulau Jambu, Desa Koto Cerenti dan Desa Pulau Bayur.
9. Kecamatan Singingi yaitu : Desa Sumber Jaya.
“Dalam hal ini, muncul harapan selaku putra daerah Kuantan Singingi, agar dana tambahan ini bisa di alokasikan dengan sebaik mungkin, untuk pembangunan desa," tuturnya.
Dan diharapkan nantinya, Desa Desa ini harus mampu menjadi contoh untuk desa di Kabupaten Kuantan Singingi, maupun Kabupaten lainnya di Provinsi Riau,” Tukasnya yang juga menjabat sebagai Menteri Sosial Politik BEM KM UMRI, dan juga Promotor keluarga besar mahasiswa Inuman ini. (R24/Zar)