Baru Selesai Beberapa Waktu, Sampah Berserak Sudah Hiasi Tempat Wisata Ini
RIAU24.COM - SIAK- Sangat disayangkan,belum lama selesai sampah- sampah terlihat menghiasi dan berserakan di Jalur pedestrian hijau Muzzafarsyah Road yang baru saja selesai direvitalisasi akhir tahun 2019, oleh Pemerintah Kabupaten Siak melalui Dinas PU Tarukim.
zxc1
Jalur Pemdestrian Hijau yang digadang akan mampu menjadi ikon wisata baru di Kabupaten Siak,terlihat begitu kotor akibat ulah pengunjung yang membuang sampah sembarang.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang dan Pemukiman Siak Irving Kahar melalui Kabid Bina Marga Ari Novrizal menyampaikan dari Dinas PU-Tarukim tidak ada anggaran untuk penyediaan tong sampah, namun pihaknya sudah mengajukan ke Dinas Lingkungan Hidup Siak untuk meminta tong sampah jalan tersebut.