PT RAPP Siap Mendukung Pemerintah Daerah Dalam Program Zero Fire 2020
"Dengan simulasi ini kita dapat setidak-tidaknya mengantisipasi sedini mungkin terhadap karhutla. Kalau sedini mungkin kita mengantisipasi insya Allah mudah-mudahan kita bisa dengan mudah bekerja. Tapi kalau kita yang hadir di sini cuek saja ketika terjadi kebakaran maka kita akan repot dengan sendirinya. Selain itu kepada imam masjid dan mushola setidaknya bisa menyampaikan kepada masyarakat lewat masjid dan lewat tempat ibadah yang lainnya sebelum kegiatan rohani yang kita mulai dan para kepala sekolah begitu juga kita sampaikan kepada siswa bagaimana bahayanya kebakaran dan antisipasi untuk kebakaran sedini mungkin di Kabupaten Kepulauan Meranti ini," kata Rosdaner.
Sementara itu dari perwakilan perusahaan, dalam hal ini PT RAPP melalui Humasnya Dody Iskandar Putra S.IP mengatakan PT RAPP dalam hal ini mengikuti simulasi kegiatan penanganan dan pencegahan Karhutla agar nantinya bisa sharing informasi bisa menjalankan aktivitas penanganan dan penanggulangan karhutla secara sistematis. Selain itu dikatakan, dengan adanya simulasi ini pencegahan dan penanganan karhutla bisa dilakukan dengan cepat karena koordinasi antar lembaga lebih ditingkatkan sehingga pada tahun 2020 mendatang Kepulauan Meranti bisa bebas asap dan api.
Baca juga: Kapolsek Rangsang Hadiri Rapat Kerja Teknis Penguatan Kapasitas Pengawas TPS Jelang Pemilukada 2024
Baca juga: Kapolsek Merbau Dan PPK Cek Pendistribusian Logistik Di Pelabuhan Kuala Asam Dan Pelabuhan Barang
Dikatakan, perusahaan yang ada di Kabupaten Kepulauan Meranti selama ini selalu berkoordinasi mendukung dan bersinergi dengan aparat pemerintahan TNI Polri mulai dari tingkat desa kelurahan kecamatan dan kabupaten dengan melaksanakan kegiatan pencegahan dan penanganan Karhutla seperti sosialisasi, membuat spanduk larangan membakar.