Sebar Foto Hoax Anies Baswedan Selfie Saat Banjir, Polisi Berani Gak Ya Tangkap Politikus PSI Ini?
RIAU24.COM - BOGOR - Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mohamad Guntur Romli, kembali membuat ulah. Lewat akun Twitternya, ia mengunggah foto Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan Wali Kota Bogor Bima Arya di Bendung Katulampa, Kamis (2/1). Yang jadi masalah, dalam caption foto itu ia menyebutkan Anies asyik selfie di tengah banjir.
Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkot Bogor Rudiyana menyayangkan kejadian tersebut. “Kami sangat menyayangkan masih ada oknum-oknum yang memanfaatkan situasi seperti ini untuk menebar hoax,” ungkap Rudiyana dalam pesannya elektronik, Kamis.
Rudiyana menjelaskan foto tersebut diambil saat kunjungan Anies ke Kota Bogor pada 12 Februari 2018. Namun, akun @gunromli mengunggah kembali dengan keterangan “Cengar cengir selfie di tengah warga Jakarta yang kebanjiran.”
“Foto tersebut benar, tapi sudah dua tahun lalu. Kondisinya saat itu tidak banjir, bahkan bisa dilihat dari background debit air yang menunjukan normal. Jadi, keterangan foto bahwa Pak Gubernur cengar-cengir selfie dengan Pak Wali di tengah banjir adalah salah dan tidak ada hubungan dengan konteks banjir pada awal tahun 2020,” ujarnya.
Bencana alam yang terjadi, kata dia, harusnya menjadi duka bagi semua, bukan dimanfaatkan menebar kabar bohong atau hoaks.
Lebih lanjut Rudiyana mengungkapkan, penanganan pascabencana di Kota Bogor sudah dilakukan. Pemkot Bogor melalui BPBD, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan serta dibantu jajaran TNI/Polri telah terjun sejak Rabu (1/1).
"Pak Wali Kota Bima Arya bahkan terjun ke lapangan untuk memantau langsung,” ujarnya.
Awal 2020, Rudiyana menambahkan, terdapat 26 titik longsor dengan satu korban jiwa, 5 titik banjir lintasan, 7 rumah ambruk, 2 peristiwa pohon tumbang dan 1 kebakaran. Dia mengungkapkan, warga korban longsor sudah dievakuasi ke titik aman untuk mencegah longsor susulan.***