Menu

Namanya Dicatut Soal Ucapan Selamat Natal, AA Gym Minta Pelakunya Bertobat

Satria Utama 23 Dec 2019, 09:32
KH Abdullah Gymnastiar
KH Abdullah Gymnastiar

RIAU24.COM -  BANDUNG - KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym merasa kesal namanya dicatut dalam broadcast message yang beredar di media sosial dan grup WhatsApp (WA). Ia menegaskan bahwa pesan berantai yang membolehkan ucapan selamat Natal itu bukan tulisannya.

Aa Gym memposting screenshot broadcast message tersebut di akun Instagram miliknya, Minggu (22/12/2019) kemarin. Tulisan itu berjudul ‘SILAHKAN YANG MAU UCAPKAN SELAMAT NATAL (Oleh: Ust Aa Gym)’.

“Innaalillahi wainnaa ilaihi roji’uun. Begitu banyak yang meminta klarifikasi atas tulisan diatas yang sedang beredar luas di medsos. Perlu disampaikan bahwa tulisan itu bukan tulisan Aa,” tulis pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhiid itu, seperti dilansir pojok satu.

Aa Gym menyesalkan penulis pesan yang mencatut namanya untuk membolehkan ucapan selamat Natal. “Sayang sekali penulisnya berbohong atas nama orang lain, sebuah perbuatan yang tak dapat dibenarkan apapun niatnya,” katanya.

Ia mendoakan pelaku agar pelaku bertobat dan tidak lagi mengulangi perbuatannya. “Semoga penulis bisa menyadari kesalahannya dan tobat. Juga semoga para pembaca bisa bijaksana menyikapi hal ini,” tambah Aa Gym.

axc2

Aa Gym berharap hal seperti ini tidak menimpa orang lain. Dia juga mempersilakan klarifikasi ini disebarkan seluas-luasnya. “Terimakasih sahabatku yang baik hati, silakan disebar kepada yang memerlukan klarifikasi ini. Wa’alaikumussalam warohmatullohi wabarokaatuh,” tandas Aa Gym.***