Di Jepang Prabowo Kunjungi Patung Jenderal Soedirman, Netizen: Merasa Punya Presiden Baru
RIAU24.COM - Minggu 22 Desember 2019, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto beserta rombongan sedang berkunjung ke Negara Jepang. Selama di Jepang, Prabowo Subianto beserta rombongan berkunjung ke patung Jenderal Sudirman yang dibangun di Kantor Pertahanan Jepang.
zxc1
Seperti yang terlihat pada foto yang diunggah asisten pribadi Prabowo Subianto, Dhani Wirianata. "Pembelajaran itu datang dari pengalaman, lawatan ke negara-negara maju membuat saya banyak belajar bahwa sebagai setiap warga negara benar-benar mengabdi dan bekerja keras demi Bangsa dan Negaranya. Ini kunjungan kedua saya ke Jepang, jujur saya takjub melihat Jepang begitu hebat dan luar biasa sebagai suatu negara. Para pemimpin dan tokohnya bekerja keras demi kemajuan negaranya, bagi mereka perbedaan bukan masalah malah justru suatu keharusan demi tercipta kondisi check and balance dalam suatu pemerintahan. Saya mendengar cerita dari orang KBRI disini ada pejabat di Jepang mundur dari jabatannya karena menerima gratiflkasi 20.000 YEN = 2,3 juta rupiah, itupun uangnya diserahkan kepada konstituennya. Saya berharap suatu saat Indonesia bisa maju seperti Jepang, kita jauhkan saling hina hanya karena siapa yang benar dan siapa yang salah, tapi tetap kita harus berikan kritik dan saran yang membangun demi Bangsa dan Negara Indonesia. Arigatou Gozaimasu," tulis @dhaniwirianata.
zxc2
Pada foto yang diunggah staf Prabowo Subianto itu terlihat pihak Jepang menyambut rombongan. Serta Prabowo juga mengunjungi patung Jenderal Soedirman yang dihormati di Indonesia juga oleh Jepang.
Langsung saja netizen atau warganet memberikan komentar. @puspamuslimin: "Aura kepimpiman itu tdk bisa di tutupi. Seperti gerhana matahari."
@ida130956: "Tergantung pemimpin nya juga. Kalau kekanak2an senang selfi, bagaimana mau maju negara."
@furyonlinestorebdg: "Menteri rasa Soeharto."
@dekyed_atjeh92: "Biar Prabowo Menteri gue tetap anggap dia presiden, karena kerjanya nyata bukan palsu."
@athalharitsyah: "Aku merasa pnya presiden baru." (Riki)