Menu

Siswa Sekolah Mutiara Harapan dan Global Andalan Torehkan Prestasi di Tingkat Internasional

Riki Ariyanto 11 Dec 2019, 23:20
Suasana jam belajar tambahan siswa Sekolah Mutiara Harapan untuk persiapan lomba (foto/ist)
Suasana jam belajar tambahan siswa Sekolah Mutiara Harapan untuk persiapan lomba (foto/ist)

RIAU24.COM - PANGKALAN KERINCI– Berbagai prestasi ditorehkan oleh para siswa di bawah Yayasan Mutiara Harapan dan Yayasan Kerinci Cinta Kasih. Para siswa ini berhasil menjuarai Olimpiade matematika The Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMO), yakni sebuah kompetisi regional untuk matematikawan muda. Croby Salomo Sihite dan M Hasbi Hasibuan yang berasal dari SMP Global Andalan berhasil meraih medali perak dalam bidang ini, sedangkan dari Sekolah Mutiara Harapan (SMH),  Hagan Hatoto Barus (emas), Marsya Edeline (perunggu), Bianca Wichlyen Chen (perunggu).

zxc1


Kemudian, untuk kompetisi International Competitions and Assements for Schools yang diselenggarakan oleh University of New South Wales (UNSW), Sydney, Australia ini siswa SMH juga meraih medali pada bidang di bidang digital teknologi, yakni Cleo Agatha Chandra, Yodha Ivander Chandra, Mariz Lorraine, dan Rayhan Tanoto. Sedangkan pada bidang matematika, Kelvin Berliano, Hagan Hatoto Barus, dan Khaisin Tanoto berhasil meraih medali emas.

zxc2

Halaman: 12Lihat Semua