Menu

Kasus Novel Baswedan Belum Kunjung Terungkap, Begini Respon Polri

Siswandi 11 Dec 2019, 16:33
Novel Baswedan
Novel Baswedan

RIAU24.COM -  Hingga saat ini, jajaran Kepolisian belum juga berhasil mengungkap kasus penganiayaan yang dialami penyidik senior KPK, Novel Baswedan. Berbagai sorotan pun bermunculan terkait kondisi itu. 

Menanggapi hal itu, Kepala Divisi Humas Polri Irjen (Pol) Muhammad Iqbal menegaskan, saat ini tim bekerja secara maksimal untuk menyelesaikan kasus penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan. Dilansir republika, Iqbal mengatakan, pihak Kepolisian merasa optimis bisa menyelesaikan kasus tersebut.

"Saya sudah beberapa kali ngomong, saat ini tim bekerja maksimal. Ini hanyalah masalah waktu, Insya Allah secepatnya. Ada upaya-upaya tertutup dan upaya untuk menyelesaikan penyelidikan terkait dengan itu. Insya Allah segera ya," ujarnya di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu 11 Desember 2019. 

Sebelumnya diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis agar segera mengumumkan hasil penyelidikan terakhir kasus penyerangan terhadap penyidik KPK, Novel Baswedan. 

Hal ini disampaikannya kepada Kapolri saat bertemu di Istana Merdeka, Senin (9/12) sore kemarin. "Saya bilang secepatnya segera diumumkan siapa (pelakunya)," ujar Jokowi ketika itu.

zxc2

Halaman: 12Lihat Semua