Bantai Everton 5-2, Liverpool Makin Kokoh di Puncak Klasemen
Babak kedua, kedua tim tetap menampilkan suguhan sepak bola yang menarik. Bedanya, kali ini tidak ada peluang yang benar-benar matang dan penyelesaian sempurna sampai memasuki menit-menit akhir. Mane mendapatkan bola umpan terobosan pada menit ke-81 dan dalam posisi bebas, tapi tendangannya hanya menyamping ke sisi kanan.
Penyerang sayap Liverpool Sadio Mane bisa saja mencetak hat-trick ke gawang Everton andai lebih tenang. Mane menyumbang satu gol.
zxc3
Everton melalui Kane punya peluang serupa untuk memperkecil ketertinggalan saat lepas dari jebakan offside. Namun tendangannya hanya melebar tipis ke kiri.
Liverpool memastikan tak mungkin lagi terkejar saat Georginio Wijnaldum mencetak gol pada menit ke-90. Gol berawal dari aksi individu brilian Roberto Firmino, yang masuk pada menit ke-73 menggantikan. Ia mengecoh satu pemain Everton di sisi kiri dan kemudian melepas operan ke belakang. ***