Proyek IPAL Terus Dikeluhkan dan Bikin Macet, Warga: Mana Wakil Rakyat?
RIAU24.COM - PEKANBARU- Penyempitan jalan disekitar proyek Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) yang tengah dibangun di Jalan KH Ahmad Dahlan sangat mengganggu lalu lintas kendaraan. Terutama dijam-jam sibuk saat pagi dan sore hari.
zxc1
Pantauan Riau24.com, Rabu (4/12/2019) pagi tadi disimpang lampu merah Jalan Teratai dan KH Ahmad Dahlan. Antrean mengular. Penyempitan jalan akibat proyek IPAL membuat jalan yang hanya bisa dilewati satu kendaraan roda empat saja. Dengan lebar kurang dari 3 meter.
Baca juga: Sat Samapta Polresta Pekanbaru Gelar Kegiatan Cooling System Demi Wujudkan Pilkada Damai 2024
Ditambah jalan yang bergelombang akibat timbunan proyek ditengah jalan hal ini menambah kemacetan karena kendaraan hanya bisa berjalan kurang dari 10 km/jam.