Menu

Pengamat Kritik Wacana Presiden Dipilih MPR: Pengkhianat Agenda Reformasi

Muhammad Iqbal 29 Nov 2019, 13:01
Pengamat Politik Pangi Syarwi
Pengamat Politik Pangi Syarwi

RIAU24.COM - Pengamat Politik sekaligus Direktur Eksekutif Voxpol Center Research and Consulting, Pangi Syarwi Chaniago saat menanggapi wacana pemilihan presiden dikembalikan ke MPR.
    

Dia mengatakan, salah satu buah reformasi adalah perubahan mendasar dalam mekanisme pemilihan presiden yang dilakukan secara langsung. Bahkan, perubahan tersebut bukanlah sesuatu yang langsung terjadi.

Dari pengalaman pahit saat berada di bawah rezim otoriter dengan legitimasi absolut MPR sebagai lembaga tertinggi negara adalah pokok perkaranya.

zxc1

Maka itu, dia juga mengingatkan, MPR jangan lagi berubah wujud menjadi "stempel" kekuasaan dan di sisi lain presiden menjelma bagai dewa yang antikritik, menjadi feodal seutuhnya, masyarakat dibungkam, dan kebebasan berekspresi dikebiri. 

Halaman: 12Lihat Semua