Menu

Siap-siap Malam Ini Wilayah Riau di Sini Akan Diguyur Hujan Deras dan Angin Kencang

Riki Ariyanto 30 Oct 2019, 21:02
Daerah hujan di Riau sebagian diguyur hujan deras (foto/int)
Daerah hujan di Riau sebagian diguyur hujan deras (foto/int)

RIAU24.COM - Rabu 30 Oktober 2019, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat ada potensi hujan mengguyur sebagain Provinsi Riau malam ini. Hujan itu dapat mengguyur terutama di wilayah bagian pesisir.

zxc1

Seperti yang dikatakan Kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki. "Berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang terjadi di sebagian wilayah Siak, Kampar, Rokan Hilir, dan Rokan Hulu. Kondisi ini diprakirakan dapat berlangsung hingga pukul 21.30 WIB," kata Marzuki.

zxc2

Sementara hotspot atau titik panas di Sumatera dengan tingkat kepercayaan di atas 50 persen sebanyak 129 titik. Tersebar di Lampung 20 titik, Sumsel 80 titik, dan Babel 29 titik. Sementara hotspot Riau nihil," katanya.

Sementara jarak pandang di Pekanbaru masih normal 10 kilometer. Tersebar di Rengat 7 kilometer, Dumai 8 kilometer, dan Pelalawan 8 kilometer.