Menu

Hadapi Pilkada 2020, Gerindra Siak Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Lina 28 Oct 2019, 10:09
Partai Gerindra buka pendaftaran bagi bakal Calon Bupati dan Wabup di Kabupaten Siak (foto/int)
Partai Gerindra buka pendaftaran bagi bakal Calon Bupati dan Wabup di Kabupaten Siak (foto/int)

RIAU24.COM - SIAK- Partai Gerindra buka pendaftaran bagi bakal Calon Bupati dan Wabup di Kabupaten Siak. Pendaftaran dibuka untuk umum, mulai 25 Oktober sampai 15 November 2019.

Hal itu dikatakan Ketua DPC Gerindra Siak, Sutarno di Kantor DPC Gerindra Jalan Siak-Buatan Kelurahan Sungai Mempura. Disebutkannya, langkah proses penjaringan calon Bupati dan Calon Wabup Siak itu diambil karena Gerindra ingin juga memberi kesempatan kepada putra-putri terbaik bangsa yang ingin membangun Kabupaten Siak, dengan menjadi Kepala Daerah.

zxc1


"Kita buka penjaringan untuk umum dan siapa saja, yang mau menjadikan Gerindra sebagai perahu untuk pencalonan. Saat ini, gerindra memiliki 50 persen syarat kursi DPRD untuk maju Pilkada dengan empat kursi dari syarat delapan kursi," terang Sutarno didampingi Ketua Penjaringan Sugeng Purwadi dan sejumlah pengurus Gerindra tersebut.
Halaman: 12Lihat Semua