Menu

Selundupkan Heroin Dalam Durian, Bea Cukai Malaysia Ciduk Perempuan Hong Kong di Bandara

Riki Ariyanto 22 Oct 2019, 11:03
Departemen Bea dan Cukai Malaysia menciduk seorang perempuan (34) asal Hong Kong yang mencoba menyelundupkan heroin di dalam durian (foto/int)
Departemen Bea dan Cukai Malaysia menciduk seorang perempuan (34) asal Hong Kong yang mencoba menyelundupkan heroin di dalam durian (foto/int)

RIAU24.COM - Selasa 22 Oktober 2019, Departemen Bea dan Cukai Malaysia menciduk seorang perempuan (34) asal Hong Kong. Hal itu dilakukan sebab perempuan tersebut mencoba menyelundupkan heroin dari Hong Kong ke Malaysia melalui Bandara Subang.

zxc1

Seperti dilansir dari Tempo, perempuan itu menyelundupkan heroin seberat 6,13 kilogram. Ketika perempuan itu tiba di Bandara Sultan Abdul Aziz Shah (Subang), aparat bea dan cukai Malaysia yang curiga langsung menginterogasi.

zxc2

Pejabat Bea dan Cukai Malaysia sebagaimana dilaporkan Asia One, 21 Oktober 2019 menjelaskan perempuan yang tidak disebut namanya membungkus heroin itu dalam 20 kotak. Uniknya heroin itu dibalut plastik jernih dan dimasukkan dalam durian yang sebenarnya sudah dibuka.

Hingga saat ini petugas bea dan cukai Malaysia masih menyelidiki asal heroin yang ditaruh seperti durian beku tersebut. (Sumber: Tempo)