Mengenaskan, Jenderal Pengawal Pribadi Raja Arab Saudi Ini Tewas Ditembak
Stasiun televisi pemerintah Al-Ekhbariya melaporkan bahwa insiden penembakan terjadi karena permasalahan pribadi. Namun tidak dirincikan, apa yang permasalahan yang berbuntut kematian itu.
Sedangkan Ali, yang menjadi pelaku aksi penembakan, dilaporkan telah tewas tertembak. Sementara lima personel keamanan luka-luka dalam baku tembak yang terjadi dengan tersangka yang menolak untuk menyerah.
Fagham sendiri sempat dilarikan ke rumah sakit untuk menangani luka-lukanya, namun kemudian dinyatakan meninggal.
Pihak keamanan telah meluncurkan penyelidikan atas insiden yang menewaskan pengawal pribadi, yang dikenal dekat dengan Raja Salman.
Kematian Fagham telah memicu reaksi keras dari pengguna media sosial di Arab Saudi, yang mengecam aksi pembunuhan terhadap sosok yang disebut "malaikat pelindung" penguasa Arab Saudi itu. ***