Menu

Jokowi Didesak Segera Copot Wiranto, Netizen: Kita Lihat Dipertahankan atau Tidak

Muhammad Iqbal 27 Sep 2019, 19:08
Menko Polhukam Wiranto
Menko Polhukam Wiranto

RIAU24.COM - Dikarenakan adanya dua mahasiswa dari Universitas Haluoleo Kendari, yakni Randi dan M Yusuf Kardawi yang meninggal saat bentrok dengan polisi di gedung DPRD Sulawesi Tenggara, desakan agar Wiranto dicopot dari jabatan sebagai Menko Polhukam mencuat.

Hal tersebut dikatakan oleg Wakil Ketua Komisi III DPR, Erma Ranik. Erma berpendapat jika Wiranto gagal dalam melakukan antisipasi keamanan sehingga menimbulkan korban jiwa.

"Copot Menkopolhukam Wiranto karena terbukti gagal dalam melakukan antisipasi terhadap persoalan politik dan  keamanan yang menjadi domain wilayah kerjanya," kata Erma dilansir dari CNNIndonesia.com, Jumat, 27 September 2019.

zxc1

Netizen pun turut memberikan komentar atas desakan agar Jokowi segera mencopot Wiranto dari jabatannya. Tak hanya itu, netizen juga meminta agar Kapolri Tito Karnavian juga dicopot dari jabatannya. Berikut ini kata netizen.

"Dicopot dan diproses hukum atas semua pelanggaran HAM masa lalu dan masa sekarang," ujar @grahahahaa.

"Copot juga Kapolri," kata @Socotra10603047.
zxc2

"Kita lihat dipertahankan atau tidak," komentar @BerOposisi

"Jangankan korban mahasiswa  Korban di papua itu udah cukup mewakili buat beliau itu harus di pecat," tutur @obyrosadi_.