Menu

Tak Hanya Tempe atau Tahu, Bebek juga Bisa Dibuat Bacem, ini Resepnya

Muhammad Iqbal 26 Sep 2019, 10:08
Bebek goreng bacem
Bebek goreng bacem

RIAU24.COM - Tak hanya tempe maupun tahu saja yang bisa dimasak bacem, bebek ternyata juga bisa dimasak bacem manis. Melansir dari Fimela.com, berikut ini resepnya.

Bahan:
air secukupnya
2 ekor bebek muda, potong-potong
500 ml santan
zxc1

Bumbu utuh:
2 batang serai, memarkan

3 butir asam jawa, larutkan dengan air panas
5 lembar daun salam
5 sdm gula jawa, sisir

Bumbu halus:
garam dan gula secukupnya
1 ruas kunyit
1 sdt ketumbar butir
2 ruas jahe

5 siung bawang putih
10 siung bawang merah
zxc2

Cara Membuat:
1. Rendam dan bersihkan bebek dengan air jeruk nipis dan bilas.

2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan semua bumbu utuh dan masak bumbu hingga matang.

3. Masukkan bebek ke dalam bumbu, tuang santan, asam jawa dan gula merah, aduk rata dan masak hingga agak mendidih. Tuang air secukupnya hingga bebek terendam. Masak hingga air menyusut sambil sesekali dibalik. Ketika sudah empuk, matikan api.

4. Goreng bebek hingga kering kecokelatan, angkat dan siap sajikan.

Bebek bacem goreng siap dinikmati dengan nasi hangat dan sambal. Selamat mencoba.