Pekanbaru Masih Tertutup Kabut Asap dan Udara Tidak Sehat, Anak Sekolah Libur Lagi
RIAU24.COM - Kamis 19 September 2019, Kota Pekanbaru masih tertutup kabut asap dan udara tidak sehat. Dampaknya Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru kembali meliburkan siswa sekolah.
zxc1
"Jadi berdasarkan hasil rapat, disepakati libur sekolah kembali diperpanjang hingga Sabtu, 21 September 2019," ungkapnya, Kamis (19 September 2019).
zxc2
Ini sudah pekan kedua Pemko Pekanbaru meliburkan siswa sekolah akibat dampai kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Akibatnya orangtua mulai banyak khawatir anaknya ketinggalan pelajaran. Untuk itu pihak sekolah diminta menyiapkan strategi agar anak sekolah yang diliburkan tidak ketinggalan pelajaran. Untuk kelender akademik bakal disesuaikan.