Menu

Juarai Rayon IV Limbago Sati Rantau Kuantan, Targetkan Ukir Prestasi di FPJ Tepian Narosa Teluk Kuantan

Replizar 4 Aug 2019, 14:56
 Ketua DPRD Kuansing, Andi Putra menyerahkan piala, uang tunai kepada Jalur Limbago Sati Rantau Kuantan Kopah/zar
Ketua DPRD Kuansing, Andi Putra menyerahkan piala, uang tunai kepada Jalur Limbago Sati Rantau Kuantan Kopah/zar

Selanjutnya, pada partai final segitiga, Jalur Limbago Sati harus berhadapan dengan Jalur " Siposan Rimbo " Sang Juara Tepian Nerosa 2018, dari Desa Pauh Angit Pangean. " Alhamdulillah, Dewi fortuna masih berpihak pada jalur kami," sebutnya.

Untuk mencapai puncak juara di Rayon IV Sentajo tersebut, masih ada satu jalur yang menghadang karena menang menunggu pada saat pencabutan undian aduan segitiga, yakni Jalur Palimo Mudo Bintang Nagori yang juga sama sama dari Kopah.

Meski berada di posisi sebelah kiri, namun anak pacuan tidak pernah gentar, dan harus mampu mewujudkan impian, untuk menjadi juara di Rayon IV Sentajo ini.

"Saya instruksikan kepada atlet jalur Limbago Sati, sejak dari pancang star sampai pancang finish (Panjangnya 1000 Meter), harus tetap mendayung tanpa henti. Alhasil, Jalur Limbago Sati Rantau Kuantan berhasil lebih duluan mencapai garis finish, dengan begitu berhasil meraih posisi puncak pada Pacu Jalur Rayon IV Sentajo," ujarnya lagi.

Ini bukan atas nasib mujur, akan tetapi melalui perjuangan yang sangat berat dan menguras tenaga yang cukup banyak, karena di hari ketiga ini harus  berpacu sebanyak 4 kali untuk mencapai tangga juara.***


Sambungan berita: R24/phi/zar
Halaman: 123Lihat Semua