Menu

Uji Coba Sistem Rudal Arrow 3 Israel Sukses, S-300 Suriah Diklaim Bakal Pecundangi

Riko 3 Aug 2019, 13:45
Uji ciba rudal Arrow 3
Uji ciba rudal Arrow 3

Uji coba senjata pertahanan tercanggih Israel itu dilakukan saat ketegangan dengan Iran memanas. "Ini kemampuan untuk bertindak melawan rudal balistik yang ditembakkan terhadap kami dari Iran dan dari lokasi lain mana pun," kata Perdana Menteri Benjamin Netanyahu pada rapat kabinet usai uji coba sistem Arrow 3.

Penilaian intelijen Israel baru-baru ini menyatakan bahwa ancaman yang ditimbulkan oleh Iran— termasuk program nuklir dan rudal balistiknya—adalah prioritas nomor satu untuk IDF.

Ada banyak spekulasi bahwa sesuatu yang besar sedang terjadi ketika Channel 13 melaporkan pada akhir pekan bahwa Duta Besar Israel untuk AS Ron Dermer berada di Alaska, dan mengutip pejabat Israel yang tidak disebutkan namanya mengatakan bahwa ini bukan kunjungan diplomatik biasa tetapi, lebih tepatnya perjalanan yang jauh lebih penting dan bahkan dramatis. 

Menurut laporan itu, kunjungan itu menyangkut masalah inti dari hubungan keamanan AS-Israel dan ada hubungannya dengan kerja sama mengenai ancaman dari Iran.

Sistem Arrow 3 merupakan hasil proyek senjata pertahanan dari Badan Pertahanan Rudal (MDA) AS dan Organisasi Pertahanan Rudal Israel (IMDO)—sebuah divisi dari Kementerian Pertahanan Israel. Produksinya melibatkan Boeing. 

Sistem Arrow 3 dianggap sebagai salah satu sistem pencegat rudal terbaik dunia dan dirancang untuk menyediakan pertahanan udara pamungkas dengan mencegat rudal balistik—termasuk yang dengan hulu ledak nuklir—ketika misil musuh itu masih di luar atmosfer Bumi.

Halaman: 123Lihat Semua