Menu

Resmikan Kantor PT ABC, Ketua Dewan Siak Berharap Pemuda Siak Jadi Tuan di Negeri Sendiri

Lina 26 Jul 2019, 22:46
Peresmian kantor PT ABC/ /SVT/int
Peresmian kantor PT ABC/ /SVT/int

RIAU24.COM -  SIAK - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Siak, Indra Gunawan sampaikan rasa bangga atas berdirinya PT Anak Bangsa Cekatan (ABC) yang didalamnya terisi putra dan putri Siak yang potensial.

Ia juga berharap kedepan perusahaan perusahaan yang bernaung diwilayah Kabupaten Siak mampu menyerap tenaga kerja Lokal agar minimnya kesenjangan sosial yang terjadi di masyarakat.

" Saya berharap ke depan bagaimana kita memiliki rasa memiliki dan menjago  kampung ini, mudah-mudahan ini menjadi contoh bagi kita untuk terus membangun kampung-kampung di daerah pesisir ini serta mampu mengurangi angka pengangguran di daerah ini" Cakap Indra Gunawan saat peresmian sekaligus syukuran di Kantor PT ABC.

Hal senada juga disampaikan Drs H Nizar yang merupakan tokoh masyarakat yang hadir saat itu, Ia menitipkan harapan pada perusahaan ini sebagai perusahaan yang notabenenya satu-satunya milik anak daerah dan berharap ke depannya benar-benar  mampu menguasai kampung sendiri.

" dari sisi tenaga kerja anak lokal sebab sudah berdiri perusahaan-perusahaan besar diwilayah itu, salah satunya pelabuhan Industri Tanjung Buton (KITB), sebab selama ini Perusahaan yg ada di sini hanya milik orang di luar kampung ini, sehingga banyak masyarakat sini yang hanya menjadi penonton" Jelasnya.

PT Anak Bangsa Cekatan (ABC) berdiri dan beroperasi sejak Bulan Maret 2019 bergerak dibidang bongkar muat di pelabuhan KITB dan tidak menutup kemungkinan juga akan masuk ke Pelabuhan Futong RAPP yang ada di daerah pesisir ini.

"Kami tetap support bagi anak-abak daerah sini yang mau mengikuti jejak PT.ABC dengan mendirikan Perusahaan-perusahaan yang dengan harapan berotensi menguasai Kawasan Industri Tanjung Buton. Ke depan ini diharapkan menjadi roh semangat para pemuda yang ada di daerah ini, terkhusus di kampung Mengkapan, Sungai Rawa, Rawa Mekar , Tnjung Pal dan Teluk Lanus." Tambah Andri Saputra Selaku Direktur Utama PT.ABC.

Tampak hadir dalam Kegiatan peresmian itu Ketua DPRD Kab.Siak Indra Gunawan,SE, Manager operasional BUP PT.Samudera Siak Muhammad Rais, Manajer PBM PT.Baruna Siak Perkasa, beserta beberapa undangan dari tokoh masyarakat sekitar.***


Rr24/phi/lin