Menu

Kunjungan ke Kampar, Dandim 0313/KPR Sambut Kedatangan Tim Wasev TMMD 105

Muhammad Iqbal 25 Jul 2019, 21:21
Kunjungan Tim Wasev Mabes TNI AD ke Kampar
Kunjungan Tim Wasev Mabes TNI AD ke Kampar

RIAU24.COM - Komandan Kodim 0313/Kpr Letkol Inf Aidil Amin, beserta Perwira Staf dan Forkompinda Kabupaten Kampar di Makodim 0313/Kpr, menyambut kedatangan Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) Mabes TNI AD TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-105 untuk wilayah Kodim 0313/kpr yang dipimpin oleh Brigjen TNI Sudjari dan Brigjen TNI Tandyo Budi Revita beserta rombongan, Kamis, 25 Juli 2019.

Adapun tujuan dari kunjungan kerja Tim Wasev Mabesad TMMD ke-105 adalah untuk mengecek progres program TMMD Ke 105 yang sedang berlangsung di wilayah Kodim 0313/Kpr.

zxc1

Tak hanya itu, tim wasev juga ingin bertatap muka dengan masyarakat kabupaten Kampar, khususnya masyarakat yang ada di Desa Balung, Kecamatan XIII Koto Kampar yang menjadi sasaran TMMD Ke 105 tahun ini.

Pada kesempatan itu, juga dilakukan pemaparan dari Dansatgas TMMD Ke 105 Kodim 0313/Kpr mengenai kemajuan dan kendala yang dihadapai dalam pelaksanaan Program TMMD 105, baik program fisik maupun program non fisik.
zxc2

Dansatgas TMMD Ke 105 Kodim 0313/kpr Letkol Inf Aidil Amin, mengucapkan selamat datang  di wilayah Kodim 0313/Kpr kepada Tim Wasev TMMD Ke-105. Dia mengatakan dalam waktu 15 hari berjalannya TMMD Ke 105 Kodim 0313/Kpr sudah hampir  70 persen menyelesaikan pelaksanaan program fisik maupun program non fisik.

Setelah mendengarkan Paparan dari Dansatgas TMMD Ke 105 Kodim 0313/Kpr, Tim Wasev beserta rombongan didampingi Dansatgas TMMD Ke 105 langsung menuju  lokasi sasaran TMMD di Desa Balung, untuk melihat secara langsung pengerjaan sasaran program fisik berupa pembuatan jalan dan jembatan serta insfrastruktur lainya.