Hadiri Iven ini, Anies Baswedan Dijuluki 'Gubernur Indonesia'
Eky menambahkan, selaku penyelenggara acara, Bamus menyampaikan apresiasi kepada Pemprov DKI sehingga pada 2019, Lebaran Betawi bisa dilaksanakan di Monas. Monas dinilai sebagai lokasi yang tepat bagi Lebaran Betawi.
"Kami dari panitia Lebaran Betawi ke-12, banyak-banyak berterima kasih kepada Pemprov DKI yang mana kami dari Bamus, jika tidak ada campur tangan DKI, tidak mungkin terselenggara Lebaran Betawi ini untuk yang keduabelas kali," tutur Eky.