Isu Selatan Jawa Berpotensi Dihantam Tsunami 20 Meter Jadi Viral, Begini Respon BNPB
RIAU24.COM - Saat ini, informasi mengenai adanya potensi gempa megathrust bermagnitudo 8,8 di kawasan selatan Pulau Jawa, telah viral di media sosial. Tak hanya itu, gempa itu juga dipredikasi bakal disertai dengan gelombang tsunami dengan ketinggian mencapai 20 meter.
Dilansir kompas Minggu 21 Juli 2019, menanggapi kabar ini, Pelaksana Harian (Plh) Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo mengimbau masyarakat untuk tetap siaga dalam menghadapi potensi bencana tersebut.
Agus mengimbau masyarakat mampu menerapkan prinsip 20-20-20, terutama warga yang tinggal di pinggir pantai.
"Kalau warga merasakan gempa selama 20 detik, setelah selesai (guncangan) warga harus segera evakuasi, karena di pantai akan datang tsunami dalam 20 menit, lari ke bangunan yang ketinggiannya minimal 20 meter," terangnya.
Adapun proses evakuasi dengan memilih gedung tinggi meski dekat pantai pun tidak menjadi kendala, asalkan bangunan tersebut masih berdiri kokoh setelah gempa berhenti.
Sebelumnya, informasi yang kemudian menjadi viral ini awalnya mengemuka berdasarkan kajian yang disampaikan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).