Menu

DPRD Riau Desak Pemprov Ajukan RAPBD Perubahan 2019

Riko 19 Jul 2019, 16:21
Sunaryo
Sunaryo

RIAU24.COM -  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau diminta untuk segera mengajukan Rancangan APBD Perubahan (RAPBDP) tahun 2019, sebelum masa jabatan dewan periode 2014-2019 berakhir.

Demikian disampaikan Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau dari Fraksi PAN, Sunaryo. Menurutnya, pembahasan RAPBDP harus dilakukan secepat mungkin. Sebab, jika harus menunggu dewan terpilih periode 2019-2024 maka waktu yang tersedia tidak akan cukup.

"Karena RAPBDP ini belum masuk ke DPRD. Makanya saya katakan, idealnya dewan periode ini yang membahas," kata Sunaryo, Jumat 19 Juli 2019.

Dirincikannya, jika harus menunggu dewan baru, maka mekanisme pembahasannya dilakukan sesudah pelantikan yaitu pada 6 September mendatang. 

"Masalahnya, nanti dikhawatirkan tidak selesai tepat waktu, tanggal 6 september kita baru dilantik, itu masih pimpinan sementara. Nah, pimpinan sementara ini juga harus menunggu SK dan administrasi dari Mendagri yang btuh waktu satu bulan juga," jelasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsu Riau, Ahmad Hijazi mengatakan, bahwa saat ini APBDP masih dibahas oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Riau.