MU dan Leeds United Gelar Laga Persahabatan, Eh Suporternya Malah Adu Jotos
RIAU24.COM - Pertandingan persahabatan pramusim antara Manchester United lawan Leeds United di Stadion Optus Perth, Australia, Rabu (17/7/2019) malam waktu setempat, dicemari dengan aksi baku hantam antar suporter.
Aksi perkelahian antar suporter di tribun Stadion Optus Perth tersebut diketahui dari video yang beredar. Rekaman ponsel menunjukkan seorang penggemar Leeds dengan pakaian berwarna kuning mendorong seorang penggemar Manchester United berbadan kekar dengan jaket hitam ke tanah.
Suporter MU kemudian membalas ketika penggemar Leeds meninju dan menampar kepalanya sementara seorang petugas mencoba untuk memisahkan mereka.
Saat wanita berteriak dari tribun, lebih banyak orang bergabung dalam perkelahian termasuk penggemar muda Leeds di strip klub putih yang menendang pendukung Setan Merah. Sejumlah polisi langsung menyusuri lorong tempat duduk untuk mencegah perkelahian menjadi lebih meluas.
Dikutip Pojoksatu.id dari Daily Mail, salah seorang suporter MU, Caitlin Rose, yang menyaksikan perkelahian itu, mengatakan para penggemar Leeds datang ke tempat suporter MU duduk di stadion untuk mencari masalah. “Beberapa wanita berteriak agar polisi datang karena perkelahian meningkat begitu cepat. Beberapa orang kemudian pergi setelah polisi datang karena mendekati akhir pertandingan,” katanya.
Pada laga persahabatan itu, Manchester United mengalahkan Leeds United 4-0. Empat gol anak asuh Ole Gunnar Solskjaer dicetak Mason Greenwood, Marcus Rashford, Phil Jones dan penalti Anthony Martial.
Leeds dan MU memang merupakan rival lama di pentas sepakbola Inggris. Suporter kedua tim sering terlibat bentrokan, baik di dalam maupun luar stadion.***
R24/bara