Menu

Bergabung dengan MU, Pemain Ini Bakal Pecahkan Rekor Transfer Bek Tertinggi di Liga Inggris

Siswandi 14 Jul 2019, 23:03
Harry Maquire
Harry Maquire

RIAU24.COM -  Pemain bek Leceister City, Harry Maquire, bakal memecahkan rekor transfer pemain bek di Liga Inggris. Tinggal selangkah lagi, ia akan segera bergabung dengan Manchester United.

Dilansir The Sun, Maguire akan menjalani tes medis, Senin 15 Juli 2019. Untuk bisa pindah ke Old Trafford, MU dikabarkan harus menebus sebesar £60 juta atau setara sekitar Rp1,05 triliun kepada Leicester City. Tidak hanya itu, angka itu akan ditambah lagi dengan bonus sebesar £20 juta ata sekitar Rp350 miliar. Sehingga bila ditotal, transger pemain tersebut mencapai Rp1,4 triliun.

Dilansir viva, Minggu 14 Juli 2019, sebelum sepakat dengan nilai transfer tersebut, MU sempat menawar dengan harga £70 juta (sekitar Rp1,2 triliun), namun ditolak oleh Leicester.

Nilai tersebut tentu saja melebihi harga Virgil van Dijk ketika didatangkan Liverpool dari Southampton. Ketika itu, Liverpool harus merogoh kocek hingga sebesar £75 juta atau sekitar Rp1,3 triliun untuk transfer Van Dijk.

Untuk diketahui, Maguire sudah lama jadi incaran The Red Devils. Ia bahkan sudah diincar ketika Setan Merah masih ditangani Jose Mourinho. Perekrutan Maquire juga disebut-sebut sebagai rekomendasi Mourinho saat masih melatih MU.

Bila transfer tersebut terealisasi, maka Leicester bisa dikatakan memperoleh untung besar. Pasalnya, saat mendatangkan Maquire tahun 2017 lalu, Leicester hanya mengeluarkan dana sebesar £17 juta atau setara Rp298 miliar. Artinya, The Foxes akan mendapatkan keuntungan sebesar £43 juta atau setera Rp754 miliar.

Leicester sendiri dikabarkan sudah menemukan calon pengganti Maguire. Dia adalah bek Brighton & Hove Albion, Lewis Dunk. ***