Wakil Bupati Inhil Tinjau Proses Perbaikan Ruas Jalan Dalam Kota Tembilahan
"Banyak masyarakat yang mempertanyakan, kapan perbaikan jalan dilakukan. Kami mengerti dan kami merasa 'terutanglah' dengan kondisi jalan yang seperti sekarang ini," ungkap Wakil Bupati yang sedang berdiri di depan alat berat saat tengah menimbun ruas jalan Abdul Manaf, Tembilahan.
Wakil Bupati meyakinkan kepada masyarakat, bahwa 7 ruas jalan rusak dalam kota Tembilahan merupakan prioritas pembangunan di tahun 2019 ini.
"Memang di ruas jalan inilah sering viral kejadian-kejadian yang tidak diharapkan. Tentunya, atas kesabaran masyarakat selama ini kami mengucapkan terima kasih," tuturnya.
Wakil Bupati juga mengutarakan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat, khususnya yang berada di lingkungan jalan rusak dalam kota Tembilahan atas keterlambatan pekerjaan perbaikan.
"Sebagai bentuk tanggung jawab, Saya dan Bapak Muhammad Wardan sangat menerima keluhan masyarakat. Sekali lagi kami meminta maaf, juga kepada para pengguna jalan," ucap Wakil Bupati.
Untuk diketahui, 7 ruas jalan dalam kota Tembilahan yang diperbaiki adalah Jalan Sultan Syarif Kasim, Jalan Kartini, Jalan H Said, Jalan Arsyad Ahmad, Jalan Abdul Manaf, Jalan Batang Tuaka dan Jalan H. Sadri.