Menu

Terjatuh dari Sepeda Motor, Ibu Muda Ini Tewas terseret Arus Banjir di Pekanbaru

Satria Utama 18 Jun 2019, 09:36
Jasad korban saat dievakuasi Tim Sar
Jasad korban saat dievakuasi Tim Sar

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Selain menyebabkan sejumlah wilayah mengalami banjir, hujan lebat yang melanda Pekanbaru sejak Selasa dini hari juga memakan korban jiwa. Seorang wanita hanyut akibat terjatuh dari sepeda motor dan terseret arus yang deras.

Informasi yang dirangkum dari pihak Basarnas, peritiwa nahas itu terjadi Selasa (18/6/2019) di Jalan Lobak Gang Swadaya, Kelurahan Delima, Tampan,  Pekanbaru.

"Korban berjenis kelamin perempuan. Kita yang mendapat laporan warga langsung melakukan pencarian di seputaran arus air," kata Kasubsi Ops SAR dan Kesiapsiagaan Basarnas Pekanbaru Jecky Chen.

Korban diketahui bernama Yeni berumur 25 tahun. Ia terjatuh dari sepeda motor saat berboncengan dengan suaminya ketika melintas di dekat parit. Malang, tubuh Yeni terseret arus yang sangat deras. Sang suami sempat mencoba memegang tangan sang istri, namun tak dapat bertahan lama dan akhirnya terlepas.

Pasca ditemukan, jasad korban langsung dibawa ke rumah sakit terdekat. Proses pencarian dan evakuasi juga melibatkan kepolisian hingga masyarakat.

Selain memakan korban jiwa, banjir juga menggenangi sejumlah ruas jalan di Pekanbaru, diantaranya Jalan HR Soebrantas. Wilayah tersebut memang rutin banjir bila hujan turun, salah satunya akibat buruknya drainase.***

 

R24/bara/hadi