Menu

Puji Ketua MK, Sandiaga Uno: Pernyataannya Menggetarkan Hati

Siswandi 14 Jun 2019, 23:34
Sandiaga Uno (tengah) saat memberikan keterangan pers. Foto: int
Sandiaga Uno (tengah) saat memberikan keterangan pers. Foto: int

RIAU24.COM -  Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno memberikan apresiasi kepada Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman. Hal itu terkait dengan pernyataannya saat membuka sidang perdana gugatan Pemilu Pilpres 2019, Jumat 14 Juni 2019 di Gedung MK.

Apresiasi itu terkait pernyataan Anwar Usman yang menegaskan, bahwa MK hanya tunduk kepada konstitusi, juga kepada Allah SWT.

Menurutnya, pernyataan itu sungguh menggetarkan hati. Tak hanya itu, pernyataan itu mencerminkan netralitas juga independensi lembaga peradilan konstitusi itu.

"Kita telah menyaksikan persidangan pertama yang dibuka Ketua MK, dengan pernyataan yang sangat menggetarkan hati kita," ujar Sandi di kediamannya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dilansir viva.

Dikatakan Sandi, paslon 02 Prabowo-Sandi mengapresiasi sikap yang ditunjukkan Anwar. "Ini tentunya sangat menggetarkan hati kita dan menjadi inspirasi bagi kita semuanya," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Sandi juga mengungkapkan, segenap rakyat Indonesia berharap MK bisa memberikan keputusan yang paling adil yang akan memengaruhi hasil Pilpres 2019. Karena itu, pihaknya berharap pernyataan pembuka Anwar Usman tersebut bisa menjadi dasar bagi segenap hakim konstitusi dalam memutuskan sengketa pilpres.

"Seluruh rakyat Indonesia sungguh berharap MK akan memproses dan memutuskan persidangan ini dengan seadil-adilnya, sejujur-ujurnya," ujarnya lagi. ***