Pengamat ke Polri: Perhatikan Baik-baik Dalam Menyelidiki Dua Oknum TNI Berpangkat Jendral
"Kita harus menghindari itu, menyadari itu. Jangan sampai menimbulkan persoalan lain. Sementara persoalan kita, mencari dalang. Polisi sudah mendapatkan tanda-tanda," ujar Salim.
Dia juga mengingatkan agar jangan sampai ada anggota oknum tertangkap, namun memunculkan persoalan lain. Kata dia, polisi juga mesti bekerja maksimal dengan membuktikan ada sesuatu yang mencurigakan.
"Polisi bekerjalah dengan baik membuktikan ada sesuatu yang mencurigakan. Dan, berhati-hati, jangan itu dipromosikan berlebihan, sehingga itu akan mempengaruhi persepsi publik," ujar Salim.
Terkait kasus ini, eks Komandan Jenderal Kopassus, Mayjen (Purn) Soenarko ditetapkan sebagai tersangka penyelundupan senjata api. Soenarko saat ini sudah ditahan oleh tim gabungan TNI-Polri di rutan militer Guntur.
Lalu, ada juga Mayjen (Purn) Kivlan Zen yang ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penyebaran berita bohong atau hoax dan makar.