Menu

Selama Idul Fitri 1440 H, Kasus Laka di Bengkalis Menurun Hingga 100 Persen

Dahari 11 Jun 2019, 14:19
Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto SIK MH,/hari
Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto SIK MH,/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Angka kasus kecelakaan lalulintas (Lakalantas) di Kabupaten Bengkalis selama libur Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah mengalami penurunan yang signifikan.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto SIK MH. Diutarakan AKBP Yusuf angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Bengkalis selama Operasi Ketupat Muara Takus Tahun 2019 menurun mencapai 100 persen.

Dikatakannya lagi, tidak terdapat kecelakaan lalu lintas pada operasi Ketupat jelang dan pasca Idul Fitri. Dibanding tahun lalu, setidaknya ada 4 kasus Laka.

"Data laka tahun 2018 sebanyak 4 kejadian sedangkan tahun 2019 selama pelaksanaan Ops Ketupat Muara Takus 2019 kejadian Laka, Nihil," ujarnya Selasa 11 Juni 2019.

Selain kasus Laka, penurunan juga terdapat pada angka pelanggaran. Jika tahun 2018 lalu angka pelanggaran sebanyak 39 berkas sedangkan untuk tahun ini hanya 9 berkas.

"Tilang terjadi penurunan sebanyak 15.92 persen dan teguran tahun 2018 sebanyak 115 sedang 2019 sebanyak 8, terjadi penurunan 108.04 persen,"kata Kapolres lagi.

Halaman: 12Lihat Semua