Jelang Mudik, Ini Himbauan Wakil Ketua DPRD Riau Kordias Pasaribu
RIAU24.COM - Wakil ketua DPRD Riau Kordias Pasaribu menghimbau kepada masyarakat kota Pekanbaru yang melakukan mudik ke kampung halaman agar menitipkan rumahnya kepada orang yang lebih aman. Hal ini diingatkannya untuk menghindari terjadinya kriminalitas seperti pencurian saat ditinggal mudik.
"saya juga menghimbau kepada masyarakat Pekanbaru yang mudik ke kampung halam jangan lupa memeriksa barang-barang berharga serta kondisi rumah saat ditinggalkan. Sebab melihat kondisi yang sudah -sudah akibat kelalai pemilik rumah, terjadi kebakaran, "ujarnya. Selasa 27 Mei 2019.
Kemudian politisi PDIP ini juga menghimbau kepada pemudik sebelum melakukan perjalanan ke kampung halaman agar memeriksa kendaraannya serta berhati-hati terhadap jalan yang dilalaui rawan akan bencana.
"rumah yang kosong ditinggalkan pemudik, agar bisa dititipkan pada orang yang aman dan dipercaya, "jelasnya.
Kepada aparat kepolisian, dirinya juga berharap dapat menjaga kondisi Pekanbaru yang aman dan kondisif di saat banyaknya warga pemimpin perantauan pulang ke kampung halamannya.