Menu

Anies Baswedan Musnahkan Miras Sitaan, Netizen: Pemimpin Pilihan Ulama!

Riki Ariyanto 27 May 2019, 21:51
Anies Baswedan Musnahkan Miras Sitaan, netizen berikan apresiasi (foto/int)
Anies Baswedan Musnahkan Miras Sitaan, netizen berikan apresiasi (foto/int)

RIAU24.COM -  Senin 27 Mei 2019, Pemerintahan DKI Jakarta kembali memusnahkan barang bukti minuman keras (Miras) yang diamankan. Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengapresiasi Satpol PP yang mengamankan.

"Untuk kesekian kalinya, Pemprov DK! Jakarta menggelar acara pemusnahan hasil operasi minuman keras tahun 2019," tulis @aniesbaswedan.

"Saya secara khusus ingin menyampaikan apresiasi kepada aparat Satpol PP yang pada periode Juli 2018-April 2019 ini berhasil menyita Iebih dari 18.000 botol minuman keras tak berizin dari berbagai merek yang hari ini dimusnahkan," sambung @aniesbaswedan.

"Kita tahu efek dari peredaran ilegal minuman keras pada stabilitas di masyarakat. Karena itu saya berharap kepada semua Satpol PP, jangan pernah sekalipun merupiahkan amanat yang dititipkan di pundak saudara. Amanat yang diberikan di pundak saudara-saudara adalah amanat dari seluruh bangsa, amanat dari seluruh warga Jakarta. Jangan pernah tukar amanat itu dengan rupiah sebesar apapun," pesan @aniesbaswedan.

Langsung saja para netizen atau warganet berikan komentar. @anihasibuan1974: "Mantap pak! Lanjutkan. Miras itu pangkal segala kemaksiatan. Bismillah n smoga istiqamah ya, pak, aamiin."

@egga_inst: "Smoga Alloh selalu memberkahi pak Anis."

Halaman: 12Lihat Semua